PROFIL DESA

23 April 2023
Administrator
Dibaca 319 Kali

Kertagena Dajah merupakan Desa yang dipimpin oleh kepala Desa (Indonesia) atau “Klebun (Madura)” yang dipilih langsung oleh masyarakat melalui PILKADES dulu seumur hidup untuk menjabat dan sekarang ada peraturan baru setiap 6 tahun sekali.

Desa kertagena Dajah berasal dari kata “KERTO” yang berarti “BATU” dan kata “GENI” yang berarti pula “API”.  Dahulu di desa kertagena dajah ini ada sumber api yang pernah padam dan tertutup dibalik sebuah batu besar yang berada di dajah desa, kemudian karna inilah maka lambat laun penduduk setempat menamakan desa ini menjadi desa kertagena dajah.

Kertagena Dajah adalah nama yang ada di wilayah kecamatan kadur, dengan jumlah penduduk 3.053 jiwa dengan mata pencaharian sebagai petani juga sebagian pedagang bahkan ada yang menjadi pawai negeri sipil.Pada masa pemerintah Zainani, S.Pd ini banyak program pembangunan yang masuk ke Desa Kertagena Dajah diantaranya PNPM Mandiri Perdesaan, PNPM Generasi Sehat dan Cerdas, PKH dan lain-lain.

Tak luput pula melalui pembangunan yang masif, infrastruktur desa menjadi lebih baik. Mulai dari perbaikan jalan desa, pengaspalan jalan poros dusun, dan pembangunan infrastruktur lainnya. Meskipun dengan keterbatasan dana, sehingga belum semua sektor tersentuh. Namun pemerintah desa terus berupaya dengan cara-cara inovatif dan kreatif untuk melakukan pemerataan pembangunan desa Kertagena Dajah hingga setiap sudut dusun.

Tidak hanya dibidang infrastruktur. Namun dibidang kesehatan telah nampak hasilnya, yakni semakin meningkatnya pemahaman masyarakat terhadap kesadaran kesehatan ibu dan anak. Serta pada bidang pendidikan, dengan semakin pahamnya masyarakat terhadap pentingnya pendidikan untuk putra putri mereka.

Pembangunan desa berbasis partisipatif ini kemudian menjadi prioritas kerja bagi kepala desa, Zainani,S.Pd ke depan. Sehingga tak heran, berkat inovasi dan kegigih beliau dalam pembangunan desa berbasis partisipatif tersebut, desa Kertagena Dajah telah mencapai beberapa keberhasilan dan menyandang gelar-gelar desa bergensi berikut :
  • Tahun 2019 memulai sejarah dirintisnya Wisata Bukit Kehi
  • Tahun 2021 menyandang penghargaan Desa Tematik
  • Tahun 2022 terpilih sebagai Desa Cerdas oleh Kementrian Desa PDTT RI
  • Tahun 2023 menyandang status sebagai Desa Model
  • Juli 2023 menyandang status sebagai Desa Mandiri

Dan secara administrasi desa Kertagena Dajah terletak di wilayah Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan, wilayah kertagena dajah secara administrasi dibatasi oleh batas-batas wilayah sebelah utara Desa Cenlecen, Desa Bajang Kec.Pakong. Sebelah Selatan Desa Kertagena Tengah, Desa Bungbaruh, Desa Kadur, Kec.Kadur. Sebelah barat  Desa Klompang, Kec. Pakong. Sebelah timur Desa Larangan Perreng, Kec. Pragaan Kabupaten Sumenep.Wilayah Desa Kertagena Dajah terbagi menjadi 6 (Enam) Dusun yaitu :
  1. Dusun Moccol
  2. Dusun Polai Bawah
  3. Dusun Polai Atas
  4. Dusun Bungbaruh
  5. Dusun Sakadduk
  6. Dusun Berngek